Alhasil, pemain-pemain top yang main di ISL tak mendapat izin main di timnas Indonesia karena dinilai sebagai liga tak sah.
[Baca Juga: Satu Hal yang Bikin Shin Tae-yong Tak Nyaman di Indonesia]
Pemain-pemain yang absen di antaranya adalah Bambang Pamungkas, Boaz Solossa, Cristian Gonzales, dan Firman Utina.
Erick Thohir menyebut, kekalahan tersebut sangat memalukan. Tapi, dia bisa memaklumi karena saat itu terjadi dualisme.
"Kalau tidak salah waktu itu pas dualisme PSSI, dualisme liga. Saya juga masih muda banget dong, ya waktu itu akhirnya kan kita tidak bisa mengirimkan tim terbaik, ya wajar dibantai. Tetapi itu kan menjadi pelajaran buat kita," ujar Erick di Jakarta, Rabu (9/10/2024).
"Akhirnya sejarah tercatat apalagi kualifikasi Piala Dunia juga waktu itu, kan malu sih sebagai bangsa dibantai seperti itu," katanya.
[Baca Juga: 11 Pemain yang Haram Dapat Kartu Kuning saat Lawan Bahrain]
"Berdosa tidak bisa mempersiapkan tim dengan sebaik baiknya karena ego pemimpin, ego kekuasaan. Akan tetapi, tidak mencari solusi untuk marwah dan martabat bangsa," ucapnya.