Jadwal dan Link Live Streaming JuniorGP Aragon 2024: Ada Arbi Aditama

Berikut ini adalah jadwal dan link live streaming JuniorGP Aragon 2024.

Share:
Fadillah Arbi Aditama - AHM
MotorSports
Fadillah Arbi Aditama - AHM

www.sportcorner.id - Berikut ini adalah jadwal dan link live streaming JuniorGP Aragon 2024.

Pembalap muda Indonesia, Fadillah Arbi Aditama akan berlaga di JuniorGP Aragon 2024, Minggu (13/10/2024).

Balapan di Sirkuit MotorLand ini akan menjadi yang ketiga kalinya untuk pembalap akrab disapa Arbi tersebut di JuniorGP.

Tahun lalu di tempat yang sama, Arbi memulai balapan dari posisi 28 dan menjalani long lap penalty. Tapi, dia berhasil finis di posisi 3 dan mengantongi tiga poin.

Musim ini, Arbi sempat absen karena cedera di paruh musim. Setelah pulih, pembalap tim Astra Honda Racing Team tampil cukup apik.

[Baca Juga: Pembalap Astra Honda Fadillah Arbi Siap Berlaga di GP Moto3 Spanyol]

Arbi meraih posisi keempat pada ajang SuperSports 600cc di Asia Road Racing Championship.

Saat ini, Arbi bertekad merain poin sebanyak-banyaknya untuk memperbaiki posisi di klasemen.

"Saya merasa baik secara fisik dan siap menghadapi tantangan baru ini. Saya juga melakukan tes minggu lalu dan hasilnya sangat baik," ujar Arbi, dalam keterangan resminya, Sabtu (12/10/2024).

"Kami mencoba banyak hal untuk memperbaiki pengaturan saya, dan tim bekerja keras di MotorLand untuk kembali meraih poin pada klasemen musim tahun ini," katanya.


Baca Juga

United Autosports 95/Media Sean Gelael.

Penyebab Sean Gelael Finis di Peringkat 9 di WEC 2025 Italia

Berikut adalah hasil latihan terakhir alias final practice (FP) Formula 1 (F1) GP Hungaria 2024, Sabtu (20/7/2024), dimana duo McLaren berjaya.

Link Live Streaming Kualifikasi F1 GP Arab Saudi 2025

Pembalap WEC 2025, Sean Gelael/Istimewa Sean Gelael.jpg

Jadwal Sean Gelael di WEC 2025 Seri Italia Akhir Pekan Ini

Max Verstappen juara F1 2024/ X F1

Legenda F1 Desak Max Verstappen Cabut dari Red Bull Racing

Aldi Satya Mahendra Yamaha 2025/Media Yamaha.

Aldi Satya Mahendra Makin Percaya Diri Usai Balapan di Belanda

Pembalap Moto2 Jake Dixon/X ElfMarcVDS.

Klasemen Moto2 Usai Seri Qatar, Mario Aji Turun Tiga Peringkat