Friday, November 22, 2024

Sekitar dua pekan setelah final Proliga 2024, Wilda membela timnas voli putri Indonesia di ajang SEA V League 2024.

Sebagai pengingat, SEA V League 2024 sektor putri leg pertama berlangsung pada 2-4 Agustus. Adapun leg kedua pada 9-11 Agustus.

Wilda diketahui membela timnas voli putri Indonesia di SEA V League dalam dua leg.

BACA JUGA: Curhatan Wilda Nurfadhilah usai Indonesia Tampil Buruk di SEA V League

Timnas voli putri Indonesia babak belur dalam dua leg SEA V League.

Pada leg pertama, Indonesia finis di peringkat keempat setelah meraih tiga kekalahan beruntun.

Kemudian di leg kedua, tim asuhan Chamnan Dokmai juga kembali finis di peringkat keempat.

Meski timnya gagal total, nama Wilda Siti Nurfadhilah masuk dalam daftar peraih penghargaan individu.

Ia menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia yang menerima penghargaan pemain terbaik kategori Best Middle Blocker bersandingan dengan pemain Thailand, Thatdao Nuekjang.