Perkuat Area Jakarta Selatan Mazda Resmikan Diler di Fatmawati

Mazda Fatmawati merupakan diler Mazda ketiga yang diresmikan oleh PT Sun Motor Jakarta dan menjadi diler Mazda ke-28 yang ada di Indonesia.

Share:
Diler Mazda Fatmawati - EMI
Otomotif
Diler Mazda Fatmawati - EMI

www.SportCorner.id - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) mengumumkan peresmian diler terbaru Mazda yang berlokasi di Jl RS Fatmawati No 60, Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (15/10). Mazda Fatmawati merupakan hasil kerja sama EMI dengan PT Sun Motor Jakarta.

Mazda Fatmawati menjadi diler Mazda ketiga yang diresmikan oleh PT Sun Motor Jakarta dan menambah total jaringan dealer Mazda di Indonesia menjadi 28 lokasi. Diler baru ini mengusung konsep sesuai dengan standar global Mazda Motor Corporation Jepang.

Dibangun di atas lahan seluas 1.350 meter persegi dengan luas bangunan 1.300 meter persegi yang terdiri dari dua lantai, Mazda Fatmawati berada di jantung pusat bisnis Jakarta Selatan, yaitu wilayah yang terus berkembang baik dari segi residensial maupun komersial.

Baca juga: EMI Resmikan Diler Mazda Pertama di Kalimantan Selatan di Banjarbaru

Di dalam bangunannya terdapat Showroom, Workshop, Spare Parts Warehouse, Dealing Room, Delivery Room, Customer Lounge, Prayer Room, Kids Corner, dan Meeting Room.


Baca Juga

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan