Friday, October 18, 2024

"Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menyadari kekhawatiran yang diungkap oleh Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mengenai keselamatan dan keamanan tim nasional mereka menjelang pertandingan lawan Indonesia pada 25 Maret 2025," bunyi pernyataan AFC, di laman resminya, Jumat (18/10/2024).

"AFC menanggapi kekhawatiran tersebut secara serius dan berkomitmen memastikan keselamatan dan kesejahteraan semua pemain, ofisial, dan fans. Kami juga mengutuk segala bentuk pelecehan dan ancaman."

"AFC akan membahas masalah ini lebih lanjut dengan FIFA, BFA, dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menciptakan lingkungan yang aman dan terjamin bagi seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam pertandingan tersebut," tutup pernyataan AFC.

[Baca Juga: Bahrain Minta Laga Lawan Timnas Indonesia di Tempat Netral]

Sebelumnya, PSSI menjamin keselamatan dan keamanan para pemamin Bahrain saat berlaga di Jakarta.

"Kita (PSSI) juga akan memberitahu bahwa kita akan menjamin keamanan dan kenyamanan bagi tamu kita seperti Bahrain,” ujar Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga.