Sunday, October 20, 2024

Ten Hag mengklaim bahwa di dalam klub "suasananya tenang dan kalem".

"Kami berpegang pada rencana, maka kami sangat yakin ini akan sukses," pungkasnys.

Hasil Man United vs Brentford

Pada laga melawan Brentford, Setan Merah sempat tertinggal 0-1 lewat gol Ethan Pinnock pada menit ke-45+5.

Keunggulan tim tamu bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, anak asuh Erik Ten Haag bangkit.

Alejandro Garnacho membawa Man United menyamakan kedudukan pada menit ke-47.

Rasmus Hojlund membuat Man United berbalik unggul lewat golnya pada menit ke-62.

BACA JUGA: 8 Hal Menarik dari Laga Soton vs Man United yang Dimenangi Setan Merah

Skor 2-1 untuk Setan Merah bertahan hingga laga usai.

Itu jadi kemenangan keempat Man United sepanjang musim ini, khusus di Premier League.

Khusus laga kandang di Old Trafford, kemenangan atas Brentford jadi kemenangan kedua Man United di Premier League sampai dengan 19 Oktober.

Satu kemenangan lainnya adalah saat melawan Fulham pada 17 Agustus lalu.

Setelah itu, Man United belum pernah menang lagi di kandang, kecuali saat pesta gol ke kandang Barnsley di ajang Carabao Cup.

Berikut hasil pertandingan kandang Man United di Old Trafford sampai dengan 19 Oktober:

  • 17 Agustus: Man United 1-0 Fulham (Premier League)
  • 1 September: Man United 0-3 Liverpool (Premier League)
  • 18 September: Man United 7-0 Barnsley (Carabao Cup)
  • 26 September: Man United 1-1 Twente (Europa League)
  • 29 September: Man United 0-3 Tottenham (Premier League)
  • 19 Oktober: Man United 2-1 Brentford (Premier League)