Klasemen MotoGP 2024 Usai Marc Marquez Juara di Australia

Jorge Martin memimpin klasemen MotoGP 2024 untuk sementara dengan keunggulan 20 poin.

Share:
Podium di MotoGP Australia 2024/ X MotoGP
MotorSports
Podium di MotoGP Australia 2024/ X MotoGP

www.sportcorner.id - Berikut ini klasemen MotoGP 2024 usai seri Australia yang digelar di Sirkuit Phillip Island, Minggu (20/10/2024).

Pada MotoGP Australia 2024, pembalap dari Gresini Racing, Marc Marquez menjadi juara dengan mencatatkan waktu 39 menit 47,702 detik.

Di peringkat kedua dihuni oleh Jorge Martin dari Pramac Ducati dengan selisih poin +0,997 detik.

Dan peringkat ketiga diraih oleh pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia dengan selisih +10,100 detik.

Dalam Race MotoGP Australia 2024, Jorge Martin memulai dari pole position.

Baca juga: Hasil MotoGP Australia 2024: Marc Marquez Naik Podium Tertinggi

Sedangkan Marc Marquez dari posisi kedua.

Jorge Martin masih memuncaki klasemen MotoGP 2024 dengan mengumpulkan 424 poin.

Francesco Bagnaia di peringkat kedua dengan 404 poin atau tertinggal 20 angka.

Sedangkan Marc Marquez yang menjadi juara di MotoGP Australia menempati posisi ketiga di klasemen MotoGP 2024 dengan 345 poin.

Sementara itu, MotoGP 2024 tinggal menyisahkan tiga seri lagi.


Baca Juga

Sergio Perez (Foto: Formula 1 / formula1.com)

Breaking! Sergio Perez dan Red Bull Resmi Berpisah

Max Verstappen juara F1 2024/ X F1

Max Verstappen Jalani Hukumannya di Rwanda

Persaingan ketat para pembalap di barisan terdepan race 2 AP250 ARRC 2024, 15 September

Link Live Streaming Race 2 ARRC 2024 Thailand, Siang Ini