Tuesday, November 05, 2024

logo sportcorner

Mereka adalah Takumi Minamino, Junya Ito, Takefusa Kubo, Wataru Endo, dan Kaoru Mitoma. Kelimanya adalah pemain Jepang yang abroad ke kasta tertinggi di liga sepakbola Prancis, Spanyol, dan Inggris.

Takefusa Kubo adalah pemain yang memuncaki daftar ini dengan nilai pasar tertinggi yakni Rp869,8 miliar dan menjadi satu-satunya pesepakbola yang berkompetisi di divisi utama Spanyol, LaLiga.

Menjadi pemain termuda dalam daftar ini, pria berusia 23 tahun itu mencatatkan sebanyak lima gol di 39 laga bersama Timnas Jepang dan dua gol di 11 pertandingan LaLiga 2024/2025.

Selanjutnya, ada dua pemain Jepang yang berkompetisi di Premier League atau kasta tertinggi liga Inggris, yakni Wataru Endo memperkuat Liverpool dan Kaoru Mitoma membela Brighton.

Kaoru Mitoma menjadi pemain Negeri Sakura termahal kedua dalam daftar ini dengan harga pasaran sebesar Rp782,17 miliar.

Baca Juga: [Perbandingan Harga Tiket Timnas Indonesia: Lawan Jepang dan Arab Lebih Murah]

Mitoma tercatat telah mengoleksi sebanyak delapan gol dari 24 penampilan terakhirnya bersama Timnas Jepang. Di ajang Premier League musim ini, ia sukses mencetak satu gol dari sembilan pertandingan yang dilakoninya.

Sedangkan Wataru Endo menjadi pemain termahal urutan keempat dengan market value Rp225,96 miliar. Bersama Timnas Jepang, ia berhasil mempersembahkan empat gol di 65 laga terakhir.