Thursday, November 07, 2024

Sudah Berlatih, Farhan Halim Bela Rajawali Pasundan di Final Four Livoli 2024?
Olahraga

Sudah Berlatih, Farhan Halim Bela Rajawali Pasundan di Final Four Livoli 2024?

  • Alsadad Rudi - 07/11/2024, 19:18
    Durasi Baca: 2 Menit
Farhan Halim saat membela timnas voli putra Indonesia di Leg Kedua SEA V League 2024 / Instagram Indonesia Volleyball (PBVSI)

Untuk di sektor putri, empat tim yang bertanding adalah TNI AU Electric, TNI AL, Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia, dan Bank Jatim. 

Babak final four Livoli Divisi Utama 2024 akan berlangsung pada 14-23 November pekan depan. 

Seluruh pertandingan selama babak final four akan dipusatkan di GOR Tri Dharma, Gresik. 

Tim terdegradasi  

Selain tim yang lolos ke final four, ada juga tim yang terdegradasi.  

Pada putaran 1 di Cibinong, tim putra yang terdrgradasi adalah Eka Mandiri.  

Sementara itu, di sektor putrinya tak ada tim yang terdrgradasi usai Popsivo Polwan memutuskan mundur dari kompetisi.  

Untuk putaran kedua, dua tim dari sektor putra dan putri yang terdegradasi adalah Yuso Yogyakarta.  

Tim voli putra dan putri Yuso Yogyakarta terdegradasi usai kalah bersaing dengan lawan-lawannya.  

BACA JUGA: Jadwal Putaran Final Four Livoli Divisi Utama 2024 di Gresik 

Baik Eka Mandiri dan tim voli putra dan putri Yuso Yogyakarta adalah tim-tim yang baru saja promosi dari Livoli Divisi 1 2023.  

Sayang, keempatnya terdegradasi dan kembali ke Livoli Divisi 1 kurang dari setahun setelah promosi.