Kemenangan juga diraih ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menyingkirkan pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, 21-17, 19-21, 21-19.
"Pertandingan yang berjalan sangat seru, sangat rama, poin demi poin saling mengejar. Di gim pertama kami tertinggal tapi bisa menang, sebaliknya di gim kedua kami kalah setelah sempat unggul," ungkap Fajar.
Dua wakil Indonesia lain yang juga meraih kemenangan adalah ganda putra Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
[Baca Juga: Rekap Hasil Kumamoto Masters 2024: 10 Wakil Bertanding, Hanya Separuh yang Lolos]
Leo/Bagas mengalahkan pasangan asal Jepang, Kenya Mitsuashi/Hiroki Okimura, 21-19 dan 21-12.
Kemudian, Fikri/Daniel menundukkan pasangan asal Chinese Taipei, Liu Kuang Heng/Yang Po Han, 21-13 dan 21-18.
Ada lima wakil Indonesia yang lolos ke perempatfinal. Tapi, dua di antaranya saling baku hantam, yakni Fajar/Rian vs Fikri/Daniel.
Empat wakil Indonesia yang tersingkir adalah, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.