Saturday, November 16, 2024

logo sportcorner
Penyebab Tradisi Lagu Tanah Airku Tertunda usai Laga Indonesia vs Jepang
Bola

Penyebab Tradisi Lagu Tanah Airku Tertunda usai Laga Indonesia vs Jepang

  • Iswah Yudi - 15/11/2024, 21:27
    Durasi Baca: 2 Menit
Pembelian tiket laga timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dapat dilakukan secara online atau daring dan berikut caranya.

Hal itu membuat tradisi menyanyikan lagu Tanah Airku sempat tertunda beberapa menit.

Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, kemudian langsung turun tangan untuk meminta para pemain Jepang meninggalkan lapangan.

Sempat terjadi perbincangan antara Jay Idzes dengan para pemain Jepang di pinggir lapangan.

Tak lama kemudian, para pemain Jepang bersedia untuk meninggalkan lapangan untuk memberikan pemain Timnas Indonesia menyanyikan lagu Tanah Airku bersama suporter di SUGBK.

Hasil Indonesia vs Jepang

Pertandingan antara Indonesia vs Jepang berakhir dengan skor telak, empat gol tanpa balas untuk kemenangan tim tamu.

Gol pembuka Jepang dicetak oleh gol bunuh diri Justin Hubner pada menit ke-35.

Selang lima menit kemudian, Takumi Minamino menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Jepang menambah dua gol lagi di babak kedua melalui Hidemasa Morita (49') dan Yukinari Sugawara (69').

Dengan kemenangan ini, Jepang kokoh di puncak klasemen Grup C dengan 13 poin.

[Baca juga: Statistik Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026]

Sementara Indonesia terpuruk di dasar klasemen dengan mengemas tiga poin dalam lima pertandingan.

Indonesia selanjutnya akan menjamu Arab Saudi di SUGBK pada 19 November 2024 mendatang.