Alasannya, karena pemain sayap Timnas Jepang itu sempat menyikut Diks hingga dirinya terkapar dan mengalami cedera lutut yang membuatnya ditarik mundur dari lapangan.
Sontak, imbas dari aksi pelanggaran Mitoma membuatnya menjadi target amukan netizen Indonesia yang memenuhi kolom komentarnya dengan hujatan.
Melansir dari unggahan di akun Instagram pribadinya, Mitoma menjadi korban serangan warganet yang merasa kesal karena aksinya membuat Diks cedera.
Profil Kaoru Mitoma
Selama tampil membela Jepang, pria kelahiran 20 Mei 1997 itu tampil dengan performa ciamik yang mengancam pertahanan Timnas Indonesia.
Baca Juga: [Jadwal Matchday Keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026, Penentuan Nasib Indonesia]
Kaoru Mitoma merupakan salah satu pemain abroad dalam Skuad Samurai Biru di ronde ketiga yang saat ini berkompetisi di kasta tertinggi liga Inggris, Premier League, bersama Brighton.
Dalam kompetisi Premier League musim 2024/2024, pesepakbola asal Kanagawa itu telah tampil di 11 pertandingan dengan pencapaian satu gol dan dua assists.
Memiliki market value senilai Rp782,17 miliar, Mitoma tercatat telah mengoleksi sebanyak delapan gol dari 25 penampilan terakhirnya bersama Timnas Jepang.
Di ajang Premier League musim ini, winger setinggi 178 cm itu sukses mencetak satu gol dari sembilan pertandingan yang dilakoninya.