Perlahan, Indomaret berhasil menamyakan skor lagi pada kedudukan 18-18. Skor kedua tim masih sama kuat hingga kedudukan 24-24 dan terjadi deuce.
Pada akhirnya, LavAni yang berhasil memenangkan set pertama dengan skor 26-24.
Di set kedua, perolehan poin kedua tim masih tetap ketat. Belum ada tim yang bisa mencatatkan keunggulan lebih dari satu poin.
[Baca Juga: Hasil TNI-AL vs TNI-AU Electric di Final Four Livoli Divisi Utama 2024 Putri]
LavAni unggul tipis pada skor 11-10. Setelah itu, baru bisa tercipta keunggulan lebih dari satu poin pada kedudukan 12-9.
LavAni semakin menjauh meninggalkan Indomaret dengan selisih lima poin, 16-11. Jelang akhir set kedua, LavAni masih memimpin 20-14.
Pada akhirnya, LavAni berhasil memenangkan set kedua dengan skor 25-19.
Di set ketiga, LavAni langsung memimpin cukup jauh dengan skor 8-3.
Indomaret makin sulit mengejar LavAni. Selisin poin semakin jauh. LavAni memimpin pada skor 13-7. Tampil konsisten, LavAni akhirnya memenangkan set ketiga dengan skor 25-16.