Persija vs Persik, Rizky Ridho Main dengan Kondisi Cedera

Rizky Ridho menjadi starter saat Persija vs Persik, dia ditarik keluar saat pertandingan memasuki menit ke-81.

Share:
Rizky Ridho
Bola
Rizky Ridho

www.sportcorner.id - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena menyebutkan, Rizky Ridho nekat bermain saat Macan Kemayoran mengalahkan Persik Kediri di pekan ke-12 Liga 1 2024/2025.

Persija mengalahkan Persik Kediri 2-0 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (1/12/2024) sore WIB.

Dua gol Persija dicetak oleh Gustavo Almedia pada menit kesembilan dan Marko Simic di menit ke-13.

Rizky Ridho diturunkan oleh pelatih sejak menit pertama. Namun kemudian ia ditarik keluar di menit ke-81.

Rizky Ridho digantikan oleh Akbar Arjunsyah.

Baca juga: Hasil Persija vs Persik Liga 1, Rekor Macan Putih Terhenti

"Rizky Ridho datang dari Timnas dengan kondisi cedera di betis. Di pertandingan sebelumnya juga dia ada rasa sakit. Di pekan ini dia tidak bisa latihan maksimal," kata Carlos Pena usai pertandingan.

"Tapi kami ambil risiko karena dia memang ingin bermain juga. Dan setelah dirasa cukup, kami menggantinya di babak kedua, agar fit untuk laga selanjutnya," kata pelatih asal Spanyol ini.


Baca Juga

Riko Simanjuntak Dipinjamkan ke PSS Sleman (Foto: Persija)

Persija Jakarta Lepas Riko Simanjuntak