Dua Stadion Tandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Stadion Thuwunna - Myanmar
Tercatat, pertandingan perdana Timnas Indonesia dilakoni dengan bertandang ke Stadion Thuwunna, Senin (9//12/2024).
Lokasi Thuwunna Youth Training Center Stadium berada di Thingangyun, Yangon, Myanmar. Diketahui, venue ini dapat menampung hingga 50 ribu penonton.
Nantinya, penampakan duel antara Myanmar vs Indonesia di Stadion Thuwunna akan mulai kick-off pada pukul 17.30 WIB.
Baca Juga: [Daftar Skuad Myanmar di Piala AFF 2024: Lawan Perdana Timnas Indonesia di Grup B]
- Stadion Viet Tri - Vietnam
Selanjutnya, Indonesia akan bertamu ke Vietnam untuk melakoni laga tandang kedua di babak penyisihan Grup B, Minggu (15/12/2024).
Timnas Vietnam akan menjamu Indonesia di Stadion Viet Tri dengan kapasitas 20 ribu penonton yang terletak Provinsi Phu Tho.
Duel antara Vietnam vs Indonesia di Stadion Viet Tri akan mulai kick-off pukul 20.00 WIB.
Ini menjadi laga tandang terakhir Timnas Indonesia sebelum memasuki babak semifinal di Piala AFF 2024.
Baca Juga: [Harga Hak Siar Piala AFF 2024 Tembus 46 Miliar, TV Malaysia Tak Mampu Bayar]