Penjualan Suzuki di Pameran GJAW 2024 Raih Dua Kali Lipat dari Target

Suzuki mencetak rekor di GJAW 2024 dengan 1.562 SPK (203% dari target). Jimny 5-door White Rhino jadi favorit, dan XL7 mendominasi penjualan.

Share:
Suzuki di GJAW 2024 - SIS.
Otomotif
Suzuki di GJAW 2024 - SIS.

www.SportCorner.id - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan keberhasilannya mencatatkan penjualan dua kali lipat dari yang ditargetkan di ajang pameran otomotif tahunan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024.

Sepanjang 10 hari penyelenggaraan GJAW 2024, Suzuki berhasil mencatatkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 1.562 unit, atau mencapai 203% dari target awal yang dicanangkan.

Kegiatan test drive sebanyak 306 peserta turut menunjang keberhasilan tersebut. Pencapaian positif lainnya, model Jimny 5-door White Rhino yang baru diluncurkan juga memperoleh penghargaan Mobil Terfavorit.

Baca juga: MMKSI Tuai 1.626 SPK Mitsubishi Motors Sepanjang Pameran GJAW 2024

Di ajang GJAW 2024, New XL7 menjadi kontribusi terbesar yaitu 37% dari total penjualan Suzuki selama pameran yang digelar sejak 22 November hingga 1 Desember 2024 tersebut.

Sementara itu, New Carry juga meraih hasil signifikan mencapai 20%, sementara Baleno menyumbang 19% dari keseluruhan penjualan. Diikuti dengan pilihan model mobil baru Suzuki lainnya.


Baca Juga

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat