Total Penjualan Honda N Series Tembus Empat Juta Unit di Jepang

Honda N Series mencapai empat juta unit penjualan kumulatif di Jepang sejak 2011, dengan inovasi model yang sesuai kebutuhan masyarakat.

Share:
Honda N Series - HPM
Otomotif
Honda N Series - HPM

www.SportCorner.id - Berdasarkan data dari Japan Automobile Sales Association dan All Light Automobile Self-Cooperative Association, lini produk Honda N Series mencatatkan penjualan kumulatif empat juta unit di Jepang sejak pertama diluncurkan pada 2011 hingga November 2024. .

Honda N Series terdiri dari empat model, yaitu Honda N-BOX, N-ONE, N-WGN, dan N-VAN. Pengembangan Honda N Series berawal dari visi Honda untuk menciptakan kendaraan baru yang ideal bagi Masyarakat Jepang.

Diawali dengan peluncuran generasi pertama Honda N-BOX pada Desember 2011 yang kemudian berkembang untuk memenuhi kebutuhan beragam masyarakat Jepang dan setiap model dirancang dengan keunggulan masing-masing.

Baca juga: Honda Freed dan CR-V e:FCEV Raih Penghargaan di JCOTY 2024-2025

Berikutnya Honda N-ONE yang dirancang sebagai mobil pribadi, lalu Honda N-WGN yang mengutamakan fungsionalitas dan desain yang menyatu dengan kehidupan sehari-hari, dan Honda N-VAN untuk kebutuhan pekerja dengan konsep kendaraan praktis dan serbaguna.

Honda N Series dikenal memiliki ruang kabin luas yang dirancang berdasarkan filosofi “Man Maximum, Machine Minimum”, serta tata letak tangki tengah unik khas Honda.


Baca Juga

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan