Timnas Indonesia Tak Pakai Stadion GBK, Ini 3 Opsi untuk Piala AFF 2024

Timnas Indonesia dipastikan takkan menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno walaupun lolos ke semifinal dan final Piala AFF 2024.

Share:
Zanadin Fariz, pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024/ X Timnas Indonesia.
Bola
Zanadin Fariz, pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024/ X Timnas Indonesia.

"Masih kita tunggu, ada beberapa (opsi stadion). Tapi yang pasti GBK tidak ya, bisa (Manahan) Solo juga, bisa Pakansari (Bogor), bisa (Gelora Bung Tomo) Surabaya juga bisa. Kita masih lihat ruang itu," katanya.

Timnas Indonesia baru melakoni satu pertandingan Grup B Piala AFF 2024 melawan Myanmar.

Dalam pertandingan yang digelar di Yangoon, Myanmar itu, Timnas Indonesia meraih kemenangan tipis 1-0.

Satu-satunya gol pada laga ini tercipta melalui gol bunuh diri pemain Myanmar, Zin Nyi Nyi Aung, di menit ke-76.

[Baca Juga: Hajar Kepala Marselino, Pemain Myanmar Kena Mental dan Batasi Komen IG]

Gol tercipta melalui skema lemparan ke dalam yang dilakukan oleh Pratama Arhan.

Sebelumnya terjadi kemelut di kotak penalti sebelum akhirnya dimanfaatkan oleh Asnawi Mangkualam.


Baca Juga

Arema FC 2024/2025/ Media Arema FC

Link Live Streaming Liga 1 Arema FC vs Persis Solo