Hasil Liga 1 Malut United vs PSM, Drama 4 Gol di Gelora Kie Raha

Pertandingan Malut United vs PSM Makassar berakhir dengan skor 2-2. Kedua tim saling berbalas gol.

Share:
Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.
Bola
Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Syahrul Lasinari membawa PSM berbalik unggul 2-1, saat pertandingan memasuki menit ke-21.

Malut United berhasil menyamakan kedudukan 2-2 saat pertandingan memasuki menit ke-45. Kali ini sundulan dari Cassio Scheid tidak dapat diantisipasi kiper PSM, M.Andriansyah.

PSM mendapatkan peluang melalui N.Haljeta di menit ke-67. Namun sontekan dari Haljeta masih melebar.

Baca juga: Statistik Egy Maulana Vikri di Liga 1, Pimpin Daftar Top Skor

Andy Harjito memiliki peluang bagi Malut United di menit ke-87. Namun tendangan dari luar kotak penalti masih melambung.

Dengan hasil ini, PSM menempati peringkat keenam dengan 24 poin, hasil dari lima kali menang, sembilan kali imbang dan sekali kalah.

Sedangkan Malut United berada di posisi ke-12 dengan 19 poin, hasil dari empat kali menang, tujuh kali imbang dan empat kali kalah.

Susunan pemain:

- Malut United: M.Fahri; S.Tahar, W.Prasetyo, C.Scheid, F.Ramadhan; Alwi Slamat, W.Angulo; Yance Sayuri, John Correa, Yakob Sayuri; M.Adorno

- PSM Makassar: M.Ardiansyah; Victor Luiz, Yuran, A.Neto, Syahrul Lasinari; L.Fall, Akbar Tanjung; Eka Pratama, D.Sakai, R.Pratama; N.Haljeta.


Baca Juga

Persis Solo 2025/X Persis.

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Barito Putera

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, singgung kinerja wasit. (Foto: Instagram/persikofficial)

Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persija, Malam Ini

Logo HUT PSSI/Foto: PSSI

Harapan Erick Thohir di Ulang Tahun ke-95 PSSI