Ini yang Harus Dilakukan Ketika Mesin Mobil Overheat

Perlu diketahui, menangani mesin mobil yang alami panas berlebih (overheat) tidak boleh dilakukan sembarangan

Share:
Jangan mengisi air radiator pada waktu mesin sedang mengalami panas tinggi. (YourMechanic)
Otomotif
Jangan mengisi air radiator pada waktu mesin sedang mengalami panas tinggi. (YourMechanic)

www.sportcorner.id - Dalam perjalanan sering kita jumpai mobil yang mogok akibat temperatur mesin mobil panas, baik yang tergolong mobil keluaran baru maupun yang keluaran lawas. Perlu diketahui, menangani mesin mobil yang alami panas berlebih (overheat) tidak boleh dilakukan sembarangan, agar tidak memperparah kerusakan dan merembet ke komponen lain.

Penyebab overheat bermacam-macam, bisa dari rusaknya pompa air radiator (water pump), lubang sirkulasi raditor tersumbat kotoran, atau masuknya air ke dalam mesin. Menurut Mislam yang buka bengkel mobil Fahmi Jaya Motor di bilangan Bekasi Timur, apabila mesin mobil panas dan indikator temperatur menunjukkan di level maksimal, segera matikan mesin.

"Jangan paksakan mesin terlalu lama menyala saat panas, karena bisa menyebabkan komponen yang lain menjadi rusak. Panas mesin yang tinggi bisa menyebabkan beberapa komponen memuai," jelasnya.

Yang penting dan perlu diperhatikan ketika mesin mobil panas adalah, jangan sekali-kali mengisi air radiator pada waktu mesin sedang mengalami panas tinggi. Diamkan beberapa saat, agar suhu mesin menjadi normal.

Selain itu, suhu mesin yang tinggi juga menyebabkan air radiator menguap, dan saat membuka tutup radiator, uap panas bisa melukai tangan Anda. 

Pemberian air dingin pada waktu mesin panas, bisa menyebabkan penurunan suhu yang terlalu cepat. Kemungkinan terburuk adalah, blok mesin mobil Anda bisa menjadi bengkok karena memuai. Jika sudah begini, solusinya harus turun mesin dan bersiap merogoh kocek kantong lebih dalam.

Yang harus dilakukan ketika mesin mobil overheat?

1. Buka Kap Mesin


Baca Juga

Arus kendaraan periode liburan Natal 2024. (Jasa Marga)

1,3 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Periode Natal 2024

Jetour Year-end Exhibition Sapa Konsumen Indonesia

Ilustrasi (Freepik)

Tips Mencegah Mesin Mobil Overheat saat Terjebak Macet

Perawatan Ban Serep (Kwik Fit)

5 Tips Perawatan Ban Serep Mobil

Polisi Mulai Terapkan Contraflow dari KM 55 Tol Jakarta-Cikampek

Libur Nataru, 993 Ribu Kendaraan sudah Tinggalkan Jabodetabek

Chery Resmikan Diler Terbesar di Indonesia