GAC Honda Umumkan Beroperasinya Pabrik New Energy Vehicle Guangzhou

GAC Honda resmi operasikan pabrik NEV di Guangzhou, Tiongkok, dengan teknologi canggih untuk produksi efisien, rendah karbon, dan ramah lingkungan.

Share:
Fasilitas GAC Honda baru )Dok. Honda).
Otomotif
Fasilitas GAC Honda baru )Dok. Honda).

www.SportCorner.id - Honda Motor (China) Investment Co Ltd mengumumkan bahwa GAC Honda Automobile Co Ltd (GAC Honda) telah mengoperasikan pabrik baru untuk produksi kendaraan energi baru (NEV) yang diberi nama Development District NEV Factory.

Pabrik yang berlokasi di Distrik Pengembangan Ekonomi dan Teknologi Guangzhou, di pusat Kota Guangzhou, Provinsi Guangdong, Tiongkok ini, dilengkapi dengan teknologi produksi terkini untuk mencapai sistem produksi yang sangat efisien, cerdas, dan rendah karbon.

Pada proses stamping dan pengelasan, logistik suku cadang sepenuhnya diotomatisasi, sehingga tidak lagi memerlukan personel logistik. Pabrik ini juga menjadi pabrik Honda pertama yang mengadopsi teknologi inspeksi kekuatan pengelasan berbasis AI.

Baca juga: Kolaborasi Honda, Nissan, dan Mitsubishi Ciptakan Era Baru Otomotif

Pada proses perakitan, sekitar 30%-nya telah terotomatisasi untuk menciptakan jalur produksi yang sangat efisien. Agar pabrik lebih ramah lingkungan, sistem tenaga surya dengan kapasitas total 22 megawatt akan dipasang di area fasilitas.

Pemanfaatan energi terbarukan ini diharapkan mampu mengurangi emisi CO2 tahunan hingga sekitar 13.000 ton. Untuk mengurangi dampak lingkungan, pabrik ini menggunakan cat rendah VOC yang baru dikembangkan.


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Usai periksa kendaraan mandiri, pelanggan dapat ke bengkel resmi untuk pemeriksaan lanjutan. (Hyundai Gowa)

Tips Cek Mobil Mandiri Pasca Mudik dari Hyundai Gowa

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet

Cek dan ganti timing belt secara berkala sesuai usia pemakaian. (Auto Repair)

Mengenal Fungsi dan Cara Perawatan Timing Belt Mobil