Hasil Fukuoka Winning Spirits vs Kagoshima, Berapa Poin Imam Ahmad saat Debut?

Berikut hasil pertandingan antara Fukuoka Winning Spirits vs Fragolad Kagoshima, Sabtu (4/1/2025). Imam Ahmad Faisal melakoni debutnya di Liga Voli Jepang.

Share:
Imam Ahmad Faisal bermain untuk Fukuoka Winning Spirits di Liga Voli Jepang/foto: IG Fukuoka Winning Spirits
Olahraga
Imam Ahmad Faisal bermain untuk Fukuoka Winning Spirits di Liga Voli Jepang/foto: IG Fukuoka Winning Spirits

Pada set pertama, Fukuoka Winning Spirits menyerah 22-25. Pada set kedua, Imam Ahmad Faisal diturunkan, tapi timnya kalah 18-25.

Pada set ketiga, performa Fukuoka Winning Spirits menurun drastis dan kalah telak, 14-25.

Pada pertandingan hari ini, Imam Ahmad Faisal mencetak lima poin dan membukukan persentase attack mencapai 44,44%.

Angka ini tertinggi ketiga di antara skuad Fukuoka Winning Spirits pada pertandingan hari ini.

Hasil minor ini merupakan kekalahan kesembilan yang diraih oleh Fukuoka Winning Spirits pada musim ini.

[Baca juga: Hasil Tokyo Sunbeams vs Shinshu Brilliant Aries, Yolla Yuliana cs Kena Comeback]

Hal itu membuat Fukuoka Winning Spirits sementara jadi tim juru kunci di klasemen wilayah barat.

Setelah pertandingan hari ini, Imam Ahmad Faisal dkk. akan kembali menghadapi Fragolad Kagoshima pada Minggu (5/1/2025).

Atlet Voli Indonesia di Jepang

Selain Imam Ahmad Faisal, ada dua atlet voli Indonesia yang berkarier di Jepang, yakni Rivan Nurmulki dan Yolla Yuliana.

Rivan bermain untuk Wolfdogs Nagoya yang tampil di divisi utama Liga Voli Jepang atau SV.League 2024/2025.

[Baca juga: Klasemen Liga Voli Jepang usai Suntory Sunbirds vs Wolfdogs Nagoya]


Baca Juga

Pelita Jaya vs Satria Muda di final IBL 2024/ Laman IBL

Dampak Positif IBL dengan Format Kandang & Tandang

Tim Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2025 (Foto: PBVSI)

Harga Tiket & Cara Beli Proliga 2025 di Gor Tri Dharma

Tim Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2025 (Foto: PBVSI)

Klasemen Proliga 2025 Putra Usai Seri 1 Semarang

Suasana pertandingan Jakarta Livin Mandiri vs Jakarta Pertamina Enduro di GOR Jatidiri, Semarang, 4 Januari (Foto: PBVSI)

Klasemen Proliga 2025 Putri Usai Seri 1 Semarang

Satria Muda vs Dewa United di IBL All Indonesian 2024/PP Perbasi

Daftar Peserta IBL 2025 Beserta Home Base