Luncurkan Produk Baru, Brand Sepatu Lokal Ini Gandeng 4 Atlet Nasional

Brand sepatu lokal ini fokus menghadirkan produk dengan harga terjangkau.

Share:
Sumber: SportCorner.id
Sportainment
Sumber: SportCorner.id

www.sportcorner.id - Empat atlet nasional digandeng oleh AZA Wear dalam peluncuran sepatu baru, AZA by Jackson.

Mereka adalah, Ernando Ari Sutaryadi (pesepakbola), Abraham Damar Grahita (pebasket), Lalu Muhammad Zohri (sprinter) dan Yolla Yuliana (atlet voli putri).

Founder DBL Indonesia dan Aza Wear, Azrul Ananda, berharap sepatu tersebut akan membantu produktivitas sehari-hari bagi pemakainya.

"Aza berkolaborasi dengan brand Indonesia, Jackson. Sepatu ini akan membuka jalan, mengajak semua untuk lebih produktif, aktif dan proaktif dalam kehidupan sehari-hari. Baik sekolah, bekerja dan aktivitas lainnya," kata Azrul saat konferensi pers peluncuran sepatu AZA by Jackson, di Jakarta, Selasa, 27 Juni 2023.  

Empat atlet yang digandeng tersebut memiliki prestasi di bidangnya masing-masing. Ernando Ari adalah peraih medali emas SEA Games 2023 cabang sepakbola.

Abraham Damar juga meraih medali emas SEA Games 2021 cabang olahraga basket. Lalu Muhammad Zohri merupakan peraih medali emas Olimpiade U-20 2018 dan Yolla Yuliana Juara Proliga 2014, 2018 dan 2022.  

Ernando mengatakan, ia cukup senang dengan memakai sepatu buatan dalam negeri.

"Semoga ini bisa memajukan di semua cabang olahraga dan bisa berprestasi," kata Ernando.

Founder sepatu dan sandal Jackson, Jackson Suwargo ia berharap bisa mendukung proses memajukan anak-anak muda, tidak hanya di olahraga namun di semua aktivitas.

Penulis: Muhammad Nurhendra Saputra


Tags

SEA Games

Baca Juga

Manchester United Rayakan Hari Ibu (Foto: IG Manchester United)

Cara Unik Manchester United Rayakan Hari Ibu

Legenda sepakbola Portugal, Luis Figo belum lama ini jadi bintang tamu dalam acara bincang-bincang populer 'La Revuelta' bersama David Broncano (tangkapan layar Youtube)

Ketimbang Seks, Luis Figo Lebih Pilih Lakukan Ini

Mees Hilgers (Foto: x.com/fctwente)

3 Makanan Indonesia Favorit Mees Hilgers

Jay Idzes Beri Kesadaran tentang Gegar Otak / Instagram PSSI

Unggahan PSSI Hebohkan Suporter Timnas Indonesia

Marc Marquez raih kemenangan sesi sprint race MotoGP Aragon 2024/foto: IG Gresini Racing.

Marc Marquez Pembalap Motor Terkaya di Dunia

Stadion Manchester United, Old Trafford (Foto: SportCorner.id/Reza Adi Surya)

Ada Tikus Mati di Tribun Stadion Old Trafford

Darren Till (Foto: Instagram Darren Till)

Mantan Atlet UFC Tantang Ronaldo Tarung di Atas Ring