Profil Cleylton Santons, Pemain Asing Baru Persis di Paruh Kedua Liga 1

Persis Solo memiliki catatan yang kurang bagus di lini pertahanan. Cleylton Santos bermain sebagai bek tengah.

Share:
Bek Persis Solo, Cleylton Santos/ IG Persis
Bola
Bek Persis Solo, Cleylton Santos/ IG Persis

www.sportcorner.id - Persis Solo yang berada di zona degradasi bergerak cepat di bursa tansfer paruh kedua Liga 1 2024/2025 .

Persis Solo saat ini berada di peringkat ke-17 dengan 10 poin, hasil dari dua kali menang, empat kali imbang dan 11 kali kalah.

Dari 17 pertandingan Persis mencetak 12 gol dan kebobolan 30 gol.

Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini pun mendatangkan bek dari Brasil, Cleylton Santos.

Cleylton Santos sebelumnya bermain untuk Kedah Darul Aman dengan jumlah penampilan 21 kali.

Baca juga: Profil Pablo Andrade, Bek Anyar Persija Jakarta

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini pernah bermain di Brasil, Portugal, Bahrain dan Uni Emirat Arab (UEA).

Bermain untuk Persis Solo merupakan pengalaman pertama Cleylton Santos di Liga Indonesia.

Menurut Cleylton Santos, kompetisi di Indonesia cukup kompetitif. Oleh karena itu, pemain berusia 31 tahun cukup senang bisa bermian di Liga 1.

"Saya sangat termotivasi dan sangat bersemangat. Memilih bergabung dengan Persis bukanlah pilihan yang sulit, karena saya tahu betapa besarnya Persis," kata Cleylton Santos dikutip dari laman Persis.


Baca Juga

Bali United vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2024/2025/ X Bali United.

Lawan PSS, Persebaya Turunkan 2 Pemain Asing Baru?

Arsenal vs Newcastle United (Foto: instagram/@arsenal)

Link Live Streaming Arsenal vs Newcastle di Carabao Cup

Pratama Arhan Gabung Bangkok United (Foto: IG Pratama Arhan)

Pratama Arhan Gabung Bangkok United

Pada Kamis (29/8/2024) PSSI telah mengumumkan 26 pemain Timnas Indonesia yang akan ikut dalam perhelatan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga.

Kekurangan Shin Tae-yong di Mata Marc Klok