Dibongkar Jeje, Ini Rencana Shin Tae-yong ke Jay Idzes Dkk Sebelum Dipecat PSSI

Eks asisten sekaligus penerjemah Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo atau Jeje, membeberkan rencana Shin Tae-yong untuk Jay Idzes dkk sebelum dipecat PSSI.

Share:
Jeong Seok-Seo atau Jeje Merayakan Ulang Tahun
Bola
Jeong Seok-Seo atau Jeje Merayakan Ulang Tahun

Rencana ini dibongkar oleh asisten dan penerjemah Shin Tae-yong sendiri, Jeong Seok-seo atau Jeje, saat berbincang-bincang dengan Valentino Simanjuntak.

Dinukil dari kanal YouTube JEBREEETmedia, Jeje menyebut Shin Tae-yong berencana berangkat ke Eropa pada Februari mendatang untuk bertemu klub-klub para pemain Timnas Indonesia.

Dalam rencana pertemuan itu, pelatih berusia 54 tahun tersebut ingin bernegosiasi dengan klub-klub untuk melepas pemain secara cepat.

“Sebelum ada isu-isu ini ya berangkat ke Eropa untuk negosiasi sama klub-klub biar cepat lepaskan pemain-pemainnya,” kata Jeje kepada Valentino Simanjuntak.

Negosiasi itu dimaksudkan agar para pemain bisa bergabung Timnas Indonesia lebih cepat sebelum berangkat ke Sydney untuk menghadapi Australia.

[Baca Juga: Aneh tapi Nyata! Merapat ke Persis Solo, Brylian Aldama Justru Gabung Persela]

Rencana ini pun juga kabarnya akan dilakukan PSSI. Namun alih-alih negosiasi dengan klub, pihak PSSI akan mengizinkan pemain Abroad untuk langsung ke Australia.


Baca Juga

PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis aplikasi terbaru bernama Sobat Liga. Aplikasi ini diharapkan dapat membuat kehadiran suporter di stadion menjadi lebih nyaman dan aman. (Foto: Taufiq Ardyansyah)

PT Liga Indonesia Baru Luncurkan Aplikasi Sobat Liga

Semen Padang vs Bali United di Liga 1/IG Bali United.

Tanggapan Andre Rosiade soal Tim dari Sumatera di Liga 1

Liverpool Juara Premier League 2024/2025/X Liverpool.

Fakta Menarik usai Liverpool Juara Premier League 2024/2025