Brisbane Roar Raih Kemenangan Perdana, Rafael Struick Cadangan

Meski meraih kemenangan, Brisbane Roar masih berada di dasar klasemen.

Share:
Brisbane Roar Rafael Struick/IG Brisbane Roar
Bola
Brisbane Roar Rafael Struick/IG Brisbane Roar

www.sportcorner.id - Brisbane Roar berhasil meraih kemenangan saat bertandang ke markas Sydney FC dalam lanjutan A-League 2024/2025.

Bermain di Stadion Allianz, Sabtu (18/1/2025) sore WIB Sydney FC kalah 3-4 dari Brisbane Roar.

Bagi Brisbane Roar ini merupakan kemenangan perdana mereka di A-League.

Brisbane Roar masih berada di dasar klasemen dengan 5 poin, hasil dari sekali menang, dua kali imbang dan 10 kali kalah.

Sedangkan Sydney FC di peringkat keenam dengan 21 poin, hasil dari enam kali menang, tiga kali seri dan lima kali kalah.

Baca juga: Bung Towel akan Tetap Berikan Kritikan Terkait Sepakbola Indonesia 

Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick di pertandingan tersebut hanya duduk di bangku cadangan atau tidak dimainkan.

Brisbane Roar unggul 1-0 saat pertandingan memasuki menit ke-16 melalui Ben Halloran.

Kemudian di menit ke-21, keunggulam Brisbane Roar bertambah menjadi 2-0. Gol dicetak oleh Henry Hore.

Memasuki menit ke-31, Sydney FC memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 melalui gol Joel King.


Baca Juga

Harry Kane/Foto: Bayern Muenchen

Harry Kane di Ambang Buka Puasa Gelar Juara

PSIS vs Borneo FC/Foto: IG Borneo FC

Hasil Liga 1 PSIS Semarang vs Borneo FC: Hujan Gol