BYD Siapkan Model Baru Lengkapi Segmen Kendaraan Elektrifikasi di Indonesia

Beragam pilihan yang ditawarkan oleh BYD akan semakin memberikan warna yang baru untuk para konsumen BYD di tanah air.

Share:
BYD Denza D9. (BYD)
Otomotif
BYD Denza D9. (BYD)

www.sportcorner.id - Pabrikan mobil asal Tiongkok, BYD, memasang pertumbuhan cukup ambisius untuk industri otomotif berbasis elektrik yang ramah lingkungan di tahun 2025.

General Manager BYD Asia-Pacific Auto Sales Division, Liu Xueliang mengatakan akan meneruskan kesuksesan BYD di tahun 2024 dengan menghadirkan kendaraan lebih banyak lagi di tahun ini untuk melengkapi segmen kendaraan elektrifikasi di Indonesia

"Pada tahun 2025, BYD akan membawa masuk semakin banyak model baru di Indonesia," kata Liu Xueliang di acara media gathering di Jakarta, Senin (20/1/2025).

Lebih lanjut Liu Xueliang menjelaskan, beragam pilihan yang ditawarkan oleh BYD akan semakin memberikan warna yang baru untuk para konsumen BYD di tanah air. Sehingga, mereka memiliki banyak pilihan untuk kendaraan dari BYD yang didominiasi dengan kendaraan ramah lingkungan.

Menurut Liu Xuelian, rencana tersebut akan direalisasikan saat kegiatan ajang pameran otomotif di Indonesia Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025, pihaknya bakal memperkenalkan model baru untuk pasar Indonesia.

"Pada event GIIAS akan menunjukkan mobil BYD baru, jadi dengan diperkenalkan model baru tahun ini konsumen lebih banyak opsi anggota keluarga baru dari BYD," kata Liu Xuelian.

Tak ingin berlama-lama untuk menghadirkan mobil listrik yang lebih beragam, pihaknya dalam waktu dekat ini akan meluncurkan mobil listrik luxury Denza D9 segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) untuk pasar Indonesia.


Baca Juga

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator