Lolos ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2025, Ahsan/Hendra Tunda Pensiun

Indonesia Masters 2025 merupakan turnamen terakhir Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Share:
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Kalah di Babak 32 Besar French Open 2024
Olahraga
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Kalah di Babak 32 Besar French Open 2024

Menurut Ahsan, semenjak mengikuti turnamen terakhir di November 2024 (China Masters 2024) mereka tidak lagi berlatih bersama.

"Dari situ kami latihan tiga kali sampai sekarang. Karena waktu pertama coba latihan mulai nyeri pinggang akhirnya ya sudah latihan nanti saja. Latihan terakhir main sama bapak-bapak malam," imbuh dia.

Pertandingan Ahsan/Hendra vs Chian/Wu berjalan cukup seru. Di mana mereka bermain dengan cukup bagus.

Di game pertama, The Daddies sempat tertinggal 3-6. Namun kemudian bisa  mengejar dan unggul 11-10 di interval pertama.

Baca juga: Pernah Cedera Parah di Istora, Yeremia Sebut Masih Trauma

Setelah itu, Ahsan/Hendra menjauh dengan 19-15, sebelum menutup dengan  21-19.

Di game kedua berjalan lebih ketat, di mana Chiang/Wu sempat unggul 6-4. Namun Ahsan/Hendra berhasil membalikkan poin menjadi 13-6.

Chian/Wu sempat menyamakan poin 20-20, namun Ahsan/Hendra menang 22-20.

Dengan hasil ini, maka Ahsan/Hendra akan kembali berlaga di babak 16 besar Indonesia Masters 2025.


Baca Juga

Polina Shemanova ketika bermain untuk Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2024/foto: IG JPE Volley.

Topskor Final Four Proliga 2025 Putri, Ada Pemain Debutan

Vakifbank juara Sultanlar Ligi 2024/2025/ X Vakifbank

Marina Markova Juara di Sultanlar Ligi Bersama Vakifbank

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Klasemen Final Four Proliga Putri Per 19 April 2025