Haka Auto Umumkan Peresmian Diler BYD di Pejaten di Jakarta Selatan

Haka Auto resmikan diler BYD di Pejaten, Jakarta Selatan, sebagai bagian dari ekspansi layanan dan dukungan terhadap peningkatan penjualan kendaraan listrik.

Share:
Diler BYD Haka Pejaten Jakarta Selatan. (Haka Auto)
Otomotif
Diler BYD Haka Pejaten Jakarta Selatan. (Haka Auto)

www.SportCorner.id - Haka Auto sebagai salah satu grup diler kendaraan listrik BYD di Indonesia menunjukkan komitmen untuk meningkatkan dan memperluas area layanan melalui peresmian diler BYD Haka Pejaten, Jumat (24/1).

Peresmian BYD Haka Pejaten sekaligus menjadi momentum bagi Haka Auto dalam memperluas jumlah Outlet baru di tahun ini di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Sulawesi, dan Kalimantan.

"Komitmen untuk memperluas layanan Outlet Haka Auto ini tentu tidak terlepas dari respon positif dari masyarakat dan grafik penjualan mobil BYD yang terus meningkat pesat,” ungkap CEO Haka Auto  Hariyadi Kaimuddin dalam sambutannya.

Baca juga: Haka Auto dan Voltron Resmikan SPKLU DC di Dua Diler BYD Haka

Haka Pejaten berlokasi di strategis di Jl Hajjah Tutty Alawiyah, No 8-9, Pejaten, Jakarta Selatan dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spareparts), mulai dari ruang display unit penjualan kendaraan, aftersales, VIP Room, lounge, fasilitas test drive, hingga fasilitas pengisian daya AC dan DC fast charging.

“Untuk fasilitas pengisian daya cepat DC, Haka Pejaten telah dilengkapi dengan SPKLU DC CCS 2 60 kW dengan dua charging port yang dapat melayani pengisian daya dua mobil listrik dari merek apa saja, sepanjang menggunakan model charging socket yang sesuai (CCS 2),” kata General Manager Marketing & Aftersales Haka Auto Aswan Amiruddin.


Baca Juga

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Jetour Seri G. (Jetour)

Platform Off Road Hybrid dari Jetour Pamer di Shanghai Auto Show 2025

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok