Alasan Nabila Syakieb Pilih Berkuda Sebagai Hobi

Artis Nabila Syakieb memilih berkuda sebagai hobi. Kegiatan yang sudah ditekuni sejak kecil.

Share:
Nabila Syakieb (Foto: IG Nabila Syakieb)
Sportainment
Nabila Syakieb (Foto: IG Nabila Syakieb)

www.sportcorner.id - Artis Nabila Syakieb memilih berkuda sebagai hobi. Kegiatan yang sudah ditekuni sejak kecil.

Nabila Syakieb adalah satu dari sedikit wanita di kalangan selebritis yang menyukai olahraga berkuda.

Satu nama lain yang mungkin sudah tidak asing adalah Larasati. Dulu menekuni dunia model, Larasati beralih jadi atlet berkuda.

Nabila Syakieb mengaku menyukai kuda karena kakaknya.

"Kakak saya suka berkuda. Ya sudah akhirnya ikutin dan ternyata asyik," ujar Nabila, ditemui usai peluncuran 10 kalender pacuan kuda yang diinisiasi Sarga.co, Minggu (2/2/2025).

[Baca Juga: Dapat Dukungan PP Pordasi, Sarga Umumkan 10 Turnamen Pacuan Kuda di 2025]

"Untuk tahunnya mulai berkuda saya lupa karena waktu itu masih kecil. Cuma kalau mulai secara profesional itu saat duduk di bangku SMA umur 15-16 tahun sudah mulai serius berkuda," katanya.

Bukan pacuan kuda, Nabila Syakieb memulai hobinya itu di equestrian.


Baca Juga

Madison Keys/ IG Madison Keys

Kekayaan Madison Keys, Juara Australia Open 2025