Gagal Bawa Manchester United Bangkit, Ruben Amorim Dipaksa Mundur!
Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, belum mampu bawa timnya bangkit dari keterpurukan di Liga Inggris 2024/2025.
Namun, sudah menjadi tanggung jawab Ruben Amorim untuk membawa Manchester United kembali bersaing di papan atas.
Situasi di atas lantas memunculkan banyak kritikan. Salah satunya datang dari eks presenter Sky Sports, Richard Keys.
Dilansir dari Team Talk, Richard Keys khawatir Ruben Amorim tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pelatih Manchester United.
Richard Keys juga secara tersirat memaksa Amorim untuk mundur dari jabatan yang didudukinya saat ini.
[Baca juga: Breaking News! Manchester United Berhasil Gaet Patrick Dorgu, Segini Harganya]
Keadaan itu tidak terlepas dari Ruben Amorim yang selalu menerapkan skema formasi 3-4-2-1 di atas lapangan.
Padahal, pelatih berpaspor Portugal tersebut punya 2 striker mumpuni seperti Rasmus Hojlund dan Joshua Zrikzee, yang dianggap bisa jadi duet maut di lini depan.
“Bagaimana dengan memainkan Kobbie Mainoo sebagai false 9? Serta, duet Hojlund dan Zirkzee yang tersedia,” buka Richard Keys dikutip dari Team Talk.
“Saya khawatir Amorim tampaknya benar-benar tidak mampu. Saya ingin hal itu (formasi Ruben Amorim) berhasil, tetapi tidak berhasil.”