Erick Thohir Ajak Staf Pelatih Timnas Makan Martabak, Netizen Salfok ke Pastoor
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengajak staf pelatih Timnas Indonesia makan martabak manis.
Kluivert dan Vanenburg juga tampak menikmati cemilan khas Indonesia tersebut. Tapi, netizen justru salah fokus pada Alex Pastoor.
Netizen menyebut, Pastoor mimik Pastoor terlalu serius. Ada yang bilang, Pastoor sudah sibuk memikirkan taktik pertandingan Timnas Indonesia.
"Alex pastoor makan juga sambil mikirin Taktik," tulis netizen.
"Coach alex bener-bener amati secara detail makananya,tekstur rasanya, dan mengolah dengan lembut di mulutnya. Ga kebayang nanti pas latih amati secara detail pemainya,formasinya, dan kelemahan lawan," kata netizen lain.
"Coach alex motong martabak aja pake strategi," ujar netizen.
Keempat staf pelatih Timnas Indonesia mulai rajin menonton pertandingan Liga 1 untuk memantau pemain-pemain yang bisa dipanggil ke skuat Garuda.
Timnas Indonesia akan menghadapi Australia pada 20 Maret di Sydney. Lima hari berselang, giliran skuat Merah Putih menjamu Bahrain di Jakarta.
Di klasemen sementara, Timnas Indonesia ada di peringkat tiga dengan mengemas enam poin. Mereka hanya tertinggal satu poin dari Australia di posisi dua.
Tapi, tim-tim lain di bawah peringkat Indonesia seperti Arab Saudi, Barhain, dan China juga mengemas enam poin. Artinya, peluang lolos ke Piala Dunia 2026 masih sangat ketat.
Hanya Jepang yang bisa dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026 karena sudah mengoleksi 16 poin.