Ridho Under Perform, Asisten Pelatih Persija: Ada Namanya Bad Day
Rizky Ridho saat ini tidak dalam performanya terbaiknya dalam beberapa pertandingan terakhir
"Tetapi itu enggak bisa jadi... Kan dia juga buat penyelamatan-penyelamatan lain, enggak bisa dibandingkan," tutur Ricky Nelson.
"Mungkin di momen itu ada kesalahan dan jadi gol lawan, ya namanya kompetisi, hari ini tidak beruntung, salah dikit jadi gol buat lawan, ya itu bad day lah," imbuhnya.
Persija akan kembali bermain melawan Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2024/2025 yang akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/2/2025).
Pada pertandingan tersebut, Rizky Ridho berpeluang untuk bisa membayar penampilannya dengan membawa Persija meraih kemenangan.
Baca juga: Jelang 'El Clasico' Persija vs Persib, Bojan Hodak Wanti-wanti Ini ke Pemainnya
Terlabih kemenangan menjadi sangat penting melawan Persib demi menjaga asa meraih gelar juara Liga 1 2024/2025. Kedua tim ini memiliki selisih sepuluh poin.
Persib di puncak dengan 49 poin, sementara Persija di posisi ketiga dengan 39 poin. Sementara di posisi kedua ada Dewa United yang mengoleksi 40 poin.