Denny Landzaat Bicara Soal Naturalisasi Jairo Riedewald

Timnas Indonesia saat ini terus bergriliya mencari pemain keturunan untuk menambah kedalaman Skuad Garuda

Share:
Jairo Riedewald. (Dok.soccernews.nl)
Bola
Jairo Riedewald. (Dok.soccernews.nl)

www.sportcorner.id - Timnas Indonesia saat ini terus bergerilya mencari pemain keturunan untuk menambah kedalaman Skuad Garuda. Terakhir ada nama Jairo Riedewald yang dikabarkan akan segera jadi WNI.

Sebelumnya ada tiga pemain yang baru saja disumpah menjadi WNI. Ketiga pemain tersebut adalah Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx.

Ketiga pemain mengambil sumpah setia sebagai WNI di London pada Sabtu, 8 Februari 2025. Ini menjadi tambahan skuad baru untuk Timnas Indonesia jelang lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Setelah tiga nama tersebut, nama selanjutnya yang akan dinaturalisasi adalah Jairo. Terkait dengan hal tersebut Asisten pelatih timnas Indonesia Denny Landzaat bicara soal peluang Jairo Riedewald bergabung skuad Garuda.

Dalam kesempatannya, mantan pemain Timnas Belanda tersebut mengakui terbuka jika Jairo Riedewald bergabung.

Baca juga: Beri Pujian Setinggi Langit, Pelatih Venezia Jadikan Jay Idzes Kapten Utama

"Jika terserah kami, dia akan bergabung dengan kami. Dia diterima," kata Denny Landzaat dilansir dari VoetbalPrimeur.


Baca Juga

PSG vs Brest (Foto: instagram/@psg)

Link Live Streaming PSG vs Brest di Liga Champions

Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025/Media PSSI.

Hasil Piala Asia U-20 Timnas Indonesia vs Yaman

Pieter Huistra Jadi Pelatih Baru PSS Sleman (Foto: PSS Sleman)

Pieter Huistra Jadi Pelatih Baru PSS Sleman