Tak Ada Peran Shin Tae-yong di Balik Bertahannya Choi Ju-young di Timnas
Sumardji mengatakan Choi Ju-young selaku fisioterapis Timnas Indonesia era Shin Tae-yong sudah bergabung dengan tim nasional U-17.
Tadinya, ia bersama Shin Tae-yong di tim senior. Namun, STY kini sudah dipecat sehingga Choi Ju-young ditugaskan ke tim lain.
"Kontraknya masih sampai Desember 2025 kok, bukan karena STY, semua profesional saja," kata Sumardji saat ditemui di Stadion Pakansari beberapa waktu lalu.
"Memang kesepakatan kami itu hanya untuk U-17, kan memang agendanya hanya untuk U-17," sambung lelaki yang juga ketua badan tim nasional (BTN) tersebut.
Sumardji menjelaskan alasan PSSI mempertahankannya karena menyukai kinerja Choi Ju-young sehingga tetap dipertahankan. Ia mengaku Choi Ju-young ahli menangani pemain yang mengalami cedera.
"Itu 'kan memang berdasarkan evaluasi kita dan pak ketua umum (Erick Thohir) sudah banyak berbicara dengan saya kaitannya dengan bagaimana dr Choi itu profesionalnya dia dalam menangani pemain ketika menangani situasi sulit," terang Sumardji.
Baca juga: Sandy Walsh Buat Debut Manis, Netizen Malah Bingung dengan Yokohama F Marinos
"Bagaimana ketika cedera parah bagaimana cedera ringan, bagaimana cepat recovery itu memang ada pada dia. sehingga profesional dia lah yang kita manfaatkan untuk bisa betul betul mensupport Timnas kita," pungkasnya.
Saat ini Timnas Indonesia U-17 tengah digeber dalam pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta untuk Piala Asia U-17 2025. Kejuaraan itu berlangsung di Arab Saudi pada 3-20 April 2025.