Kolaborasi dengan Timnas Indonesia, TikTok Bikin Sananta dan Ridho Main Golf

Timnas Indonesia melakukan kolaborasi dengan TikTok untuk bisa mengambangkan konsep unik

Share:
Ramadhan Sananta saat berada di TikTok Creator House
Sportainment
Ramadhan Sananta saat berada di TikTok Creator House

Hal ini yang membuat TikTok Indonesia dan PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) selaku pengelola bisnis Timnas Indonesia, saling berkolaborasi demi membuat konten yang menarik untuk pecinta Timnas Indonesia.

"Harapannya bisa menginspirasi sehingga sejalan dengan Timnas Indonesia yang ingin mengedukasi," ujarnya.

Beberapa nama pemain Timnas Indonesia yang terlibat dalam program ini antara lain Jens Raven, Indira Jenna, Ivar Jenner, dan Rizky Ridho.

Mereka berkolaborasi dengan kreator TikTok populer seperti Faith Christabelle, Jekson Karmela, Erika Richardo, Jerome Polin, dan Kens Peterschild.

Baca juga: Laga Persik vs Persis di Liga 1 Terhenti Akibat Lampu Padam

Setiap episode menghadirkan momen inspiratif di mana pemain dan kreator saling bertukar keahlian, mulai dari teknik sepak bola hingga keterampilan kreatif.

Pada season pertama, TikTok Tech menyajikan berbagai momen unik, seperti Jens Raven bersama Faith Cristbelle. Program ini akan menghadirkan lebih banyak kolaborasi menarik seperti Rizky Ridho dan Joe Vianly.

Ridho dan Joe sama-sama bermain golf dengan mengajarkan Teknik pukulan.

"Kaget juga Rizky Ridho bisa bermain golf," kata Joe di TikTok Creator House, Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu 22 Februari 2025.

Ada juga Ramadhan Sananta yang memberikan pelatihan finishing dingin di depan gawang kepada Timboi. Sementara Timboi berbagi teknik dasar berenang yang benar.


Baca Juga

Lionel Messi/Foto: Instagram Inter Miami

Lionel Messi Mengenang Paus Fransiskus

Maarten Paes (Website PSSI)

Fakta di Balik Maarten Paes Gabung Manchester United

Pemain MU Wanita, Leah Galton/IG Leah Galton.

Ucapan Hari Kartini dari Pemain Manchester United

Linkin Park/IG Linkin Park.

Linkin Park akan Meriahkan Laga Final Liga Champions 2024/2025

Yama Carlos Tantang Bung Towel Duel di Atas Ring