Tristan Alif Pensiun Dini, Banting Stir Jadi Pelatih Shin Tae-yong Academy

Kabar mengejutkan datang dari Tristan Alif. Dia memutuskan pensiun dini dan bantir stir jadi pelatih Shin Tae-yong Academy.

Share:
Tristan Alif (Foto: IG Shin Tae-yong Football Academy)
Bola
Tristan Alif (Foto: IG Shin Tae-yong Football Academy)

Tristan Alif sempat bergabung dengan akadem Ajax Amsterdam di tahun 2013. Setelah itu, pindah ke akademi Feyenoord.

Di Belanda, Tristan Alif meraih beberapa penghargaan, termasuk MVP di Ajax International Cup 2014, Best Player di kategori 1v1, dan Coerver Netherlands Master Skillz 2014.

Tristan Alif sempat hengkang ke Spanyol bergabung dengan akademi CD Leganes pada 2016. Tapi, kariernya tak bertahan lama karena dia kembali ke Indonesia untuk bergabung dengan beberapa sekolah sepak bola di tanah air seperti ASIOP dan Kabomania.

Sebelum pensiun dini, Tristan Alif menjadi pemain futsal profesional bersama tim Halus FC di Pro Futsal League 2023/2024.

[Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Tak Bisa Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di SUGBK]

Setelah pensiun, Tristan Alif kembali membuat gebrakan. Dia dipercaya menjadi pelatih Shin Tae-yong academy.

"Memperkenalkan pelatih Tristan Alif. Dari pemain elit menjadi pelatih yang menginspirasi," bunyi caption postingan Shin Tae-yong Academy, Sabtu (1/3/2025).

"Dari berlatih bersama akademi ternama seperti Ajax, Feyenoord, dan Leganés hingga berkompetisi di liga profesional Indonesia, Pelatih Tristan Alif telah menjalani perjalanan yang diimpikan setiap pesepakbola muda."

"Bakatnya telah diakui oleh para direktur sepak bola Eropa, dan kini, ia membawa pengalaman itu kepada generasi berikutnya."


Baca Juga

Semen Padang vs PSBS Biak di Liga 1 2025/IG PSBS Biak

Selama Ramadan Fans PSBS Biak Nonton Liga 1 Bak Liga Eropa

AC Milan vs Lazio (Foto: instagram/@acmilan)

Link Live Streaming AC Milan vs Lazio di Serie A

AS Roma vs Como (Foto: instagram/@officialasroma)

Link Live Streaming AS Roma vs Como di Serie A