Saturday, November 23, 2024

Megawati Hangestri dan kawan-kawan mencoba mengejar ketertinggalan setelahnya.

Mereka sanggup mengoleksi tiga angka beruntun, yang membuat selisih jarak kedua tim menjadi hanya 5 poin dengan 12-17.

Malang, tren tersebut tak bertahan lama. Timnas voli putri Thailand kembali tancap gas dengan 12-20.

Tambahan angka demi angka terus dikumpulkan skuad lawan mendekati pengujung set.

Dalam waktu singkat, Thailand sudah berhasil menuntaskan perlawanan Indonesia dengan 16-25.

Srikandi Merah Putih mencoba menjawab tantangan Thailand di set kedua.

Namun, tim racikan Alim Suseno lagi-lagi nampak kesulitan mematahkan dominasi Thailand. Indonesia tertinggal 5-9 di permulaan duel.

Berbagai upaya coba dilakukan oleh penggawa Tanah Air untuk mengejar selisih jarak.

Namun hingga pertengahan set, timnas voli putri Indonesia masih berada di posisi minor.

Pasukan Merah Putih akhirnya harus kembali mengakui keunggulan Thailand di set kedua. Megawati dan kolega dibuat tunduk dengan catatan skor 16-25.