Prediksi Laga 16 Besar Liga Champions, Ini Tim-Tim yang Diunggulkan

Empat laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB nanti, Superkomputer Opta telah mendudukan tim-tim unggulan.

Share:
Dok.UEFA
Bola
Dok.UEFA

PSV dan Arsenal hanya pernah bertemu satu kali sebelumnya di babak sistem gugur Liga Champions, tetapi tim Belanda menang pada kesempatan itu (2006/2007). 

Akan tetapi, kali ini akan menjadi tugas yang lebih berat bagi PSV, dengan pertahanan Arsenal--salah satu yang terbaik di Eropa. Tim asuhan Mikel Arteta memiliki rata-rata kebobolan terendah per pertandingan (0,73) di Liga Champions musim ini, serta paling sedikit kebobolan dengan tembakan tepat sasaran per pertandingan (2,4).

Borussia Dortmund vs Lille

Borussia Dortmund mengalami musim Bundesliga (Liga Jerman) yang mengecewakan, dengan berada di posisi ke-10 klasemen, tetapi performa di Liga Champions lebih menggembirakan. 

Rekor kandang Dortmund di kompetisi elite Eropa ini sangat mentereng. Hanya satu kekalahan dalam 16 pertandingan kandang terakhir di Liga Champions (10 menang dan lima kali seri). Kekalahan itu terjadi saat melawan Barcelona, pada Desember, dengan skor 2-3.

Lille bertandang ke Signal Iduna Park dengan harapan dapat membawa pulang hasil positif ke Prancis, dan Jonathan David akan menjadi pemain kunci. 

Jonathan David telah mencetak enam gol dalam delapan penampilan di Liga Champions musim ini. Sementara itu, jika ia mencetak gol dalam pertandingan ini, David akan menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Lille di kompetisi utama Eropa, menyalip Yusuf Yazici (keduanya dengan 12 gol).

Superkomputer Opta menjadikan BVB--julukan Dortmund--sebagai favorit kuat untuk pertandingan ini, dengan klub Jerman tersebut memenangkan 54,3% simulasi prapertandingan.


Baca Juga

Erspo rilis Jersey Timnas Indonesia yang baru untuk laga kandang/foto: Erspo official.

Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Ludes Terjual

Kapten Persija Jakarta, Rizky RIdho/Persija

Jadwal Baru dan Venue Laga Tunda Persija vs PSIS

Pertandingan PSM Makassar vs Persija Jakarta/Media Persija

Dua Laga Tunda Persija Jakarta di Liga 1

Konpres PT LIB terkait insiden kericuhan suporter Persib Bandung/foto: SportCorner.id/Nurhendra Saputra.

Peringkat Liga 1 Naik di Asia Tenggara dan Asia

Persija Jakarta ditahan imbang Persib Bandung dengan skor akhir 2-2/foto: Ofisial Persija.

Pertandingan Persija vs PSIS Resmi Ditunda