Hasil dan Klasemen Liga Thailand usai Bangkok United vs Chiangrai United
Berikut hasil pertandingan dan klasemen Liga Thailand atau Thai League 2024/2025 usai laga Bangkok United vs Chiangrai United, Sabtu (8/3/2025) malam WIB.
Satu menit jelang waktu normal babak pertama berakhir, Chiangrai United berhasil mencetak gol balasan melalui Julio Cesar.
Kedudukan imbang 2-2 jadi penutup jalannya pertandingan di paruh pertama.
Pertandingan di babak kedua berlangsung ketat dan laga hampir saja berakhir tanpa pemenang.
Namun, Muhsen Al Ghassani membuat Thammasat Stadium bergemuruh dengan golnya di menit ke-90+6.
Gol Al-Ghassani dicetak melalui titik putih setelah terjadi pelanggaran di kotak penalti lawan.
[Baca juga: Penyebab Ranking Liga 1 Indonesia Kalah dari Malaysia, Thailand dan Singapura]
Chiangrai United mencoba untuk mencetak gol balasan di sisa waktu, tapi kedudukan 3-2 untuk kemenangan Bangkok United tak berubah.
Hasil manis ini sekaligus memangkas jarak dengan sang pemuncak klasemen sementara, Buriram United.
Bangkok United saat ini duduk di peringkat kedua dengan 53 poin atau terpaut dua angka dari Buriram United.
Namun, Buriram United memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan dan berpotensi kembali melebarkan jarak.
Buriram akan menghadapi Nakhon Ratchasima FC di pekan ke-26 pada 16 Maret 2025 mendatang.
[Baca juga: Rekor Apik Pratama Arhan di Bangkok United: Belum Pernah Kalah di Thai League!]