Saturday, November 23, 2024

SportCorner.id - Tim Indonesia dipastikan masuk dalam pot unggulan untuk drawing Piala Dunia U17 2023.

Meski baru pertama kalinya ikut, status tuan rumah tentunya jadi keuntungan buat timnas Indonesia U17.

Ada 4 pot untuk drawing yang dijadwalkan berlangsung pada Agustus mendatang.

Masing-masing pot berisi enam tim.

Sebagai informasi, babak penyisihan Piala Dunia U17 nantinya akan terbagi menjadi empat grup.

Sebagai informasi, Piala Dunia U17 akan diikuti 24 tim.

Babak penyisihan Piala Dunia U17 nantinya akan terbagi menjadi empat grup.

Dengan demikian, timnas Indonesia terhindar bertemu dengan tim unggulan seperti Brasil, Meksiko, Prancis, Spanyol dan Jepang.

Jika tidak ada kendala, perhelatan Piala Dunia U17 2023 akan berlangsung di Indonesia pada 11 November hingga 2 Desember mendatang.

Sampai saat ini, pemerintah dan PSSI belum menentukan stadion dan kota mana saja yang akan jadi host.

Namun, sudah ada beberapa kepala daerah yang mengajukan stadion di daerahnya untuk jadi venue.

Stadion-stadion tersebut seperti Gelora Bung Tomo, Surabaya; Manahan, Solo; dan Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi.

Berikut Pembagian Pot Drawing Piala Dunia U-17 2023:

Pot 1: Indonesia, Brasil, Meksiko, Prancis, Spanyol, Jepang

Pot 2: Jerman, Mali, Inggris, Korea Selatan, Argentina, Ekuador

Pot 3: Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko

Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Burkina Faso, Polandia, Venezuela