Rating Sandy Walsh usai Cetak Assits di Laga Yokohama F Marinos vs Shanghai Port

Berikut rating Sandy Walsh usai mencetak assists pada laga Yokohama F Marinos vs Shanghai Port, Selasa (11/3/2025) petang WIB.

Share:
Sandy Walsh bermain untuk Yokohama F Marinos di Liga Jepang J1 League 2025/foto: IG Sandy Walsh.
Bola
Sandy Walsh bermain untuk Yokohama F Marinos di Liga Jepang J1 League 2025/foto: IG Sandy Walsh.

Berkat performa apiknya pada laga malam ini, Sandy Walsh mendapatkan rating sebesar 7,4 dari Flashscore.

Adapun gol pembuka pada laga ini dicetak oleh Daiya Tono saat laga baru berjalan dua menit.

Shanghai Port memperkecil kedudukan di menit ke-35 melalui gol pemain asingnya, Leonardo.

Namun, tim tuan rumah kembali memperlebar keunggulan di menit ke-44 melalui gol dari pemain Brasil lainnya, Yan.

[Baca juga: Susunan Pemain Yokohama F Marinos vs Shanghai Port di AFC Champions League Elite]

Shanghai Port sempat menjebol gawang Yokohama F Marinos di menit ke-73, tapi gol itu dianulir karena terjadi offside lebih dulu.

Kedudukan 4-1 jadi penutup jalannya pertandingan ini. Dengan demikian, Yokohama F Marinos melenggang ke perempat final.

Nantinya, lawan yang akan dihadapi di perempat final akan diundi terlebih dulu. Yang pasti, lawannya merupakan tim dari wilayah barat.

Ada potensi Sandy Walsh dkk. berhadapan dengan Al-Nassr, klub Arab Saudi yang diperkuat oleh Cristiano Ronaldo.

Babak perempat final AFC Champions League Elite musim ini dijadwalkan pada 25-26 April 2025 mendatang.

[Baca juga: Hasil Al Nassr vs Esteghlal: Duran-Ronaldo Gacor, Al Aalami ke 8 Besar ACL Elite]


Baca Juga

Duel pemain Madura United dengan PSM Makassar. (Foto: Instagram/maduraunited.fc)

Jadwal Leg Kedua Madura United vs Tainan City FC

Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak/X Atletico Madrid.

Head to Head Atletico Madrid vs Real Madrid

Liverpool vs PSG (Foto: instagram/@liverpoolfc)

Link Live Streaming Liverpool vs PSG di Liga Champions

Pertandingan Malut United vs PSS Sleman/Instagram

Link Live Streaming Liga 1 PSS vs Persis, Pukul 20.30 WIB