Kacau! Esteban Ocon Pecahkan Rekor Penalti Terbanyak GP Austria 2023

Pembalap Alpine F1 Team, Esteban Ocon mendapatkan penalti 30 detik pada balapan GP Austria, Minggu 2 Juli 2023.

Share:
MotorSports

www.sportcorner.id - Pembalap Alpine F1 Team, Esteban Ocon memecahkan rekor yang tidak diinginkan, yaitu mendapatkan banyak penalti selama Grand Prix Austria 2023 pada Minggu, 2 Juli 2023 kemarin.

Ocon mendapatkan 4 penalti yang ditotalkan sekitar 30 detik penambahan waktu, sehingga posisi dia yang sebelumnya berhasil finis di posisi 12 kemudian diturunkan ke posisi 14 oleh FIA sebab melanggar Track Limit yang sudah ditentukan.

Uniknya, pembalap berpaspor Prancis itu menjadi peraih penalti terbanyak dan berhasil memecahkan rekor penaltinya sendiri.

Selama musim 2023 bergulir, pembalap berusia 26 tahun itu juga berhasil membuat dirinya mendapatkan tiga penalti di Grand Prix Bahrain 2023, penalti ini didapat usai melakukan banyak pelanggaran.

Pasalnya, Ocon salah berbaris di slot gridnya untuk memulai balapan, dengan roda depan kanannya yang berada di luar kotak. Akibatnya, dia diberi penalti waktu lima detik.

Kemudian saat masuk ke pitlane, Ocon dikenakan penalti usai mekanik tim mengerjakan perbaikan pada mobilnya setelah 4.6 detik dari lima detik yang telah berlalu.

Akibat hal itu, Ocon dikenakan penalti selama 10 detik. Ia juga diberikan penalti selama 5 detik usai gagal menjaga kecepatan ketika memasuki pitlane.

Pelanggaran tersebut tentu saja menjadi momen buruk bagi Ocon. Bagaimana tidak, pelanggaran yang ia buat tentu saja merugikan timnya pada saat itu.

daftar penalty gp austria.jpg


Baca Juga

Susunan pembalap MotoGP 2025 tinggal menyisakkan satu kursi kosong (MotoGP)

Jadwal MotoGP 2025 dan Daftar Lengkap Pembalapnya

Marc Marquez raih kemenangan sesi sprint race MotoGP Aragon 2024/foto: IG Gresini Racing.

Marc Marquez Ungkap Pembalap Paling Bodoh di MotoGP

Pada hari pertama di tahun 2025, Pertamina Mandalika International Circuit kembali menjadi pusat kunjungan dengan Keramaian Agya Arrive & Drive dan Lampaq (Foto: MGPA)

Aktivitas Pertama di Sirkuit Mandalika Tahun 2025

Liam Lawson resmi diumumkan jadi pembalap tim Red Bull untuk F1 2025 (@liamlawson30)

Gabung Red Bull, Liam Lawson Tebar Ancaman ke Max Verstappen

Logo baru MotoGP (@motogp)

Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2025