Berlatih di Eropa, Pemain Muda Bali United Bermimpi Main di Timnas Indonesia

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) saat ini tengah memiliki program EPA Future Stars

Share:
Pemain Muda Bali United, Keanu Senjaya/PT.LIB
Bola
Pemain Muda Bali United, Keanu Senjaya/PT.LIB

"Sebelumnya saya tidak pernah menyangka akan berangkat ke Spanyol," kata Keanu Sanjata dilansir dari laman Bali United.

"Ini adalah salah satu mimpi saya bisa belajar di negara yang sepak bolanya sangat bagus," tambahnya.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini melanjutkan, saat di Alaves banyak perbedaan dari menu latihan yang ada di Indonesia. Salah satunya bagaimana pemain memainkan aspek taktikal yang melalui bola-bola pendek.

Tidak sampai disitu saja, Keanu juga diajarkan bermain lebih simple dan mempelajari bagaimana membaca permainan saat di lapangan.

Baca juga: Hasil dan Klasemen 8 Besar EPA Liga 1 U-16: Persija dan Persib Keok

Meski berlatih bersama klub Eropa, Keanu juga mengakui tidak kesulitan dan bisa segera beradaptasi dengan gaya bermain ala Spanyol.

"Kalau dari sisi permainan dalam latihan di sini lebih mengutamakan passing, kontrol, pergerakan tanpa bola (selalu membuka ruang) dan visi bermain yang lebih baik."

"Jadi memudahkan kita sebagai seorang pemain untuk cepat beradaptasi dengan tim dan sepak bola menjadi lebih simple," lanjutnya.

Setelah berlatih bersama klub Spanyol, Keanu memiliki harapan ilmunya selama di Spanyol bisa dimanfaatkan saat kembali ke tanah air.

Selain itu, salah satu misi utamanya adalah dirinya bisa menembus ke tim utama Bali United. Hal ini tentu membutuhkan banyak persiapan dan dia siap berjuang untuk misi tersebut.


Baca Juga

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Pilih Mudik, Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung

Kiper FC Dallas FC, Maarten Paes/X FC Dallas.

Diam-diam Maarten Paes Ingin Tinggalkan FC Dallas, Kapan?

Bayern Munchen buru winger Chelsea, Christopher Nkunku. (Foto: Instagram/chelseafc)

Jadwal Liga Inggris Pekan ke-29, Ada Arsenal vs Chelsea

Pertandingan Persebaya Surabaya vs PSBS Biak/Instagram

CEO Persebaya Bocorkan Skuad Liga 1 Musim Depan