Link Live Streaming FC Utrecht vs NEC Nijmegen: Calvin Verdonk Starter?
Link Live Streaming FC Utrecht vs NEC Nijmegen di Eredivisie 2024/2025, Sabtu (15/3/25) pukul 22.30 WIB, dapat diakses melalui artikel ini.
[Baca Juga: Ian Maatsen Dipanggil Timnas Belanda U-21, Masih Ada Peluang Gabung Indonesia?]
Terlepas dari hal tersebut, FC Utrecht dan NEC Nijmegen membutuhkan kemenangan untuk mempertahankan dan memperbaiki posisinya di klasemen.
Tuan rumah FC Utrecht saat ini terancam tergusur dari tiga besar klasemen karena berjarak tiga poin saja dari FC Twente di posisi keempat.
Andai kalah, FC Utrecht akan tersingkir dari tiga besar dan kehilangan kesempatan untuk bisa berpartisipasi di Liga Champions musim depan.
Sementara itu, NEC Nijmegen membutuhkan kemenangan untuk menjauh dari zona merah. Saat ini, mereka hanya terpaut dua poin saja dari Willem II di peringkat ke-16.
Karenanya kemenangan menjadi harga mati bagi NEC Nijmegen agar terlepas dari ancaman degradasi dan terjun ke kasta kedua musim depan.
[Baca Juga: Rafael Struick Tak Dimainkan, Brisbane Roar Kalahkan Perth Glory]