Ada Mantan Asisten Pelatih Manchester United di Daftar Staf Pelatih Australia
Tak hanya Timnas Indonesia punya staf pelatih asal Belanda. Australia juga punya asisten pelatih asal Negeri Kincir Angin.
Pria kelahiran 1964 itu menjadi salah satu tangan kanan Sir Alex Ferguson di tahun 2007-2013. Dia terpaksa angkat kaki dari Old Trafford setelah Ferguson pensiun.
Pelatih baru Manchester United kala itu, David Moyes, tak mempertahankan Meulensteen karena sudah punya staf pelatih sendiri.
Setelah meninggalkan Manchester United, Meulensteen menjadi asisten pelatih Anzhi Makhachkala di bawah asuhan Guus Hiddink.
Uniknya, Hiddink mundur sebagai pelatih setelah baru memimpin dua pertandingan. Meulensteen dipercaya jadi pelatih, tapi dipecat setelah 16 hari naik pangkat.
Meulensteen kembali ke Inggris menjadi asisten pelatih Fulham pada November 2013. Saat itu Fulham dilatih pria asal Belandam Martin Jol.
[Baca Juga: Tiket Laga Jepang vs Timnas Indonesia Dikabarkan Sudah Habis Terjual]
Kurang dari tiga pekan, Martin Jol dipecat dan Meulensteen naik pangkat lagi jadi pelatih. Tapi, dia juga dipecat pada Februari 2014.
Meulensteen kemudian melanjutkan karier kepelatihannya bersama Maccabi Haifa dan Kerala Blasters sebelum akhirnya menetap sebagai asisten pelatih Australia dan sudah berjalan tujuh tahun.
Australia akan menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C pada Kamis (20/3/2025) di Sydney Football Stadium.