Polri Tegaskan Tilang Sita Kendaraan Hoax! Ini Penjelasannya

Dirgakkum Korlantas Polri menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan termasuk hoax.

Share:
Ilustrasi. (Korlantas Polri)
Otomotif
Ilustrasi. (Korlantas Polri)

www.sportcorner.id - Korps Lalu Lintas Kepolisian atau Korlantas Polri membantah isu penerapan aturan tilang 2025 yang menyita kendaraan bermotor jika Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) mati selama dua tahun. Aturan ini kabarnya akan mulai berlaku April 2025.

Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen Raden Slamet Santoso, menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan termasuk hoax.

"Seperti itu (hoax),"  ujar Direktur Penegakan Hukum Korlantas Polri, Brigadir Jenderal Raden Slamet Santoso, Selasa (18/03/2025).

Ia menjelaskan bahwa hingga saat ini tidak ada perubahan dalam aturan tilang, dan pihak Korlantas Polri tetap fokus pada pengoptimalan sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) untuk menindak pelanggar lalu lintas.

Menurut dia, tidak ada kebijakan baru yang mengatur penyitaan kendaraan. Pihak kepolisian terus mengutamakan penggunaan ETLE, baik yang statis maupun mobile, untuk mendukung penegakan hukum yang lebih efisien.

Dirinya juga membantah adanya aturan tilang yang bisa menghapus atau memblokir data kendaraan. Menurut dia, polisi bisa melakukan penghapusan atau pemblokiran data kendaraan dengan dua alasan.

Pertama, penghapusan data kendaraan karena permintaan pemilik misalnya kendaraan yang mengalami kerusakan berat sehingga tak bisa digunakan kembali. 

Kedua, penghapusan atau pemblokiran oleh polisi terhadap kendaraan yang belum membayar denda tilang hingga waktu yang ditentukan.


Baca Juga

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis