Gaikindo Optimis Industri Otomotif Tetap Tumbuh di 2025

Sektor penjualan kendaraan bermotor di Indonesia menunjukkan tanda-tanda optimisme yang menggembirakan.

Share:
Berharap tumbuhnya industri omotif di tengah berbagai tantangan. (Bagus)
Otomotif
Berharap tumbuhnya industri omotif di tengah berbagai tantangan. (Bagus)

www.sportcorner.id - Industri otomotif menghadapi banyak tantangan pada 2025, mulai dari PPN 12 persen, penerapan opsen pajak kendaraan bermotor (PKB), bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB), hingga kondisi ekonomi global dan domestik yang tidak sepenuhnya stabil.

Meski begitu Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyatakan optimis penjualan kendaraan baru meningkat di Kuartal I 2025.

"Meskipun dihadapkan dengan defisit dan daya beli masyarakat yang masih terbilang berat, sejumlah data positif memberikan harapan baru bagi industri ini," kata Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara, di Jakarta, Senin (17/3/2025).

Kukuh menyampaikan, sektor penjualan kendaraan bermotor di Indonesia menunjukkan tanda-tanda optimisme yang menggembirakan.

Pada Februari 2025, Gaikindo mencatat adanya peningkatan signifikan dalam penjualan kendaraan baru.

Jika pada Januari 2025 penjualan hanya mencatatkan angka sekitar 61 ribu unit, di bulan Februari angka ini melonjak menjadi lebih dari 70 ribu unit.

Selain itu, ekspor kendaraan Indonesia juga menunjukkan hasil positif dengan kenaikan sekitar 10 persen dibandingkan dengan bulan Januari 2025 dan perbaikan dibandingkan periode yang sama di tahun 2024.

Ia mengungkapkan, salah satu faktor yang mendasari optimisme ini adalah penentuan tanggal Lebaran yang jatuh di akhir Maret dan awal April 2025.

Menurut dia, hal ini memberikan keuntungan bagi sektor kendaraan bermotor, karena jumlah hari kerja di bulan Maret yang relatif panjang sehingga memberi kesempatan bagi masyarakat untuk melakukan pembelian sebelum libur panjang.


Baca Juga

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet

Cek dan ganti timing belt secara berkala sesuai usia pemakaian. (Auto Repair)

Mengenal Fungsi dan Cara Perawatan Timing Belt Mobil

Perawatan berkala menjaga kondisi mmotor tetap prima. (Top Gear Philippines)

Perawatan Motor Setelah Perjalanan Jauh

Presiden Prabowo Subianto saat peresmian panen raya di Majalengka. (Korlantas Polri)

Presiden Prabowo Apresiasi Penanganan Arus Mudik Lebaran 2025

Ganjil genap kendaraan bermotor di Jakarta. (Antara)

Ganjil Genap Jakarta Kembali Berlaku Hari Ini

Perawatan mobil usai mudik agar tetap prima dipakai harian. (Chesrown Chevrolet)

Pentingnya Perawatan Mobil Pasca Mudik

Arus balik Lebaran 2025. (Jasa Marga)

1,1 Juta Kendaraan Kembali ke Jakarta

Ilustrasi. (VideoHive)

Cegah Lelah saat Mudik, Ganti Sirkulasi Udara Mobil Tiap 2 Jam

Gerbang Tol Padaleunyi. (Jasa Marga)

Volume Lalu Lintas Ruas Tol Jabodetabek dan Jawa Barat Meningkat

Posko mudik BYD Lebaran 2025. (BYD)

BYD Hadirkan Posko Mudik Serta Dealer Siaga Selama Libur Lebaran

Ilustrasi. (123RF)

Mobil Mogok di Tengah Jalan? Jangan Panik Lakukan Hal Ini

Bosch Car Service siap melayani persiapan mudik dan menyiapkan posko mudik. (Chadie)

Bosch Siapkan Posko Layanan Mudik di Rest Area KM 62

Beyond semangat berbagi dan kepedulian terhadap sesama. (BYD)

Komunitas Beyond Berbagi dengan Anak Yatim di Bulan Ramadhan