Legenda Tinju George Foreman Meninggal Dunia
Kabar duka datang dari dunia olahraga tinju. George Foreman meninggal dunia.
Ucapan belasungkawa membanjiri media sosial. Salah satunya dari Mike Tyson.
"Belasungkawa untuk keluarga George Foreman. Kontribusinya terhadap tinju dan seterusnya tidak akan pernah terlupakan," tulis Tyson di akun X.
George Edward Foreman lahir pada 10 Januari 1949. Dalam dunia tinju, dia bertanding antara tahun 1967 dan 1997 dan dijuluki "Big George".
[Baca Juga: Kalah KO, Petinju Ini Meninggal Dunia]
Foreman adalah juara dunia kelas berat dua kali dan peraih medali emas Olimpiade. Sebagai seorang pengusaha, dia dikenal dengan George Foreman Grill.
George Foreman memutuskan pensiun di tahun 1997 usai kalah dari Shannon Briggs.