Catat! Ini Jadwal Contraflow, One Way dan Ganjil Genap di Tol Cikampek

Rekayasa lalu lintas itu berupa lajur lawan arah (contraflow) hingga satu arah (one way) di tol Trans Jawa.

Share:
Contraflow. (Korlantas Polri)
Otomotif
Contraflow. (Korlantas Polri)

www.sportcorner.id - Korlantas Polri telah menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas saat mudik Idul Fitri atau Lebaran 2025. 

Rekayasa lalu lintas itu berupa lajur lawan arah (contraflow) hingga satu arah (one way) di tol Trans Jawa.

Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho mengatakan bahwa rekayasa lalu lintas ini dirancang untuk memastikan perjalanan yang lebih lancar dan aman bagi masyarakat.

"Menghadapi Lebaran tahun ini, kami bersama seluruh pemangku kepentingan telah menyusun langkah-langkah strategis guna memastikan arus mudik berlangsung lancar, aman, dan nyaman," kata Kakorlantas, Senin (24/3/2025).

Untuk arus mudik, contraflow akan diberlakukan di Tol Jakarta-Cikampek Km 40 sampai dengan Km 70. Contraflow di jalur ini untuk periode pertama akan diberlakukan mulai Kamis 27 Maret pukul 14.00 WIB sampai dengan Sabtu 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.

Sedangkan periode kedua, diberlakukan mulai Senin 31 Maret 2025 pukul 13.00-18.00 WIB dan Selasa 1 April 2025 pukul 11.00-18.00 WIB.

Kemudian skema One Way akan diberlakukan di Km 70 Tol Jakarta-Cikampek sampai dengan Km 414 Tol Semarang-Batang. 

Skema One Way di dua jalur ini diberlakukan pada Kamis 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB sampai dengan Sabtu 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.

"Bila terjadi puncak arus mudik, biasanya H-3 Idul Fitri. Itu akan kami lakukan one way, namanya one way nasional. Itu akan kami lakukan. Termasuk juga pada saat nanti arus balik. Jadi H-3 atau H-2, nanti akan kami umumkan ketika terjadi bangkitan arus, kami akan lakukan one way arus balik," jelasnya.


Baca Juga

Cukup tekan tombol defogger embun dikaca langsung hilang. (Drive)

Fitur Defogger Mobil Usir Embun saat Musim Hujan

Jangan gunakan air mineral untuk mengisi radiator. (Dubizzle)

Ini Air yang Sehat untuk Radiator

Komponen water pump yang sudah berkarat biasanya jadi penyebab kebocoran air radiator. (Carparts)

Kenali Ciri Water Pump Mobil Rusak, Cegah Mesin Overheat

Ilustrasi. (Lifewire)

Penyebab dan Cara Mengatasi Remote Kunci Mobil Tidak Berfungsi

Contraflow saat arus mudik Lebaran 2025. (Korlantas Polri)

Kecelakaan Pada Masa Lebaran 2025 Turun Signifikan

Ilustrasi. (Car Dekho)

Ini Jarak Aman Mobil di Kondisi Macet yang Wajib Anda Ketahui

Kampas rem perlu diganti berkala agar tetap prima. (Autoevolution)

Ciri-ciri Kampas Rem Motor Sudah Habis

Usai periksa kendaraan mandiri, pelanggan dapat ke bengkel resmi untuk pemeriksaan lanjutan. (Hyundai Gowa)

Tips Cek Mobil Mandiri Pasca Mudik dari Hyundai Gowa

Perakitan motor Royal Enfield. (Royal Enfield)

Royal Enfield Umumkan Pencapaian Penjualan 1 Juta Unit

Gear motor perlu perawatan berkala. (Motodeal)

7 Tips Merawat Gear Motor Agar Awet